Translate

Minggu, 21 September 2014

Pasangan Brasil Saksikan Penampakan Anakonda

Pasangan Brasil Saksikan Penampakan Anakonda (Foto:Youtube) Pasangan Brasil Saksikan Penampakan Anakonda (Foto:Youtube)

AMAZON – Apa yang ada di benak ketika melihat ular besar asli Brasil yaitu Anakonda melintas di depan Anda? Rasa takut pasti akan menyelimuti.

Namun, hal tersebut tidak berlaku bagi pasangan superberani ini. Ketika mereka bertemu ular tersebut, hal yang tidak terpikirkan justru mereka dilakukan.

Pasangan ini mendekati si ular. Bukan hanya mendekati, mereka bahkan memegang ekor ular tersebut.

Dilansir dari Mirror, Sabtu (20/9/2014), kejadian tersebut diduga terjadi di Sungai Amazon Brasil.

Aksi gila tersebut pun sempat mereka rekam. Tentu saja, aksi ini mengejutkan dunia maya setelah mereka posting di Youtube.

Sumber : okezone

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar